Berakhirnya Ikon Blondo, Mungkid yang Akan di ganti dengan Gerbang Kalpataru

  • Whatsapp

Magelangnews.com, Blondo – Telah dirobohkannya ikon blondo  mungkid sebagai icon gapura selamat datang di kawasan Candi Borobudur untuk di ganti menjadi pintu gerbang Kalpataru.

Ada 4 pintu gerbang masuk kawasan wisata Borobudur yang dibangun yakni Gerbang Samudraraksa, Gerbang Singa, Gerbang Kalpataru dan Gerbang Gajah.

Bacaan Lainnya

Gerbang Samudraraksa sempat viral di sosial media yang merupakan pintu masuk dari kulonprogo.

Gerbang Singa dibangun di Palbapang Mungkid. Gerbang itu merupakan pintu masuk bagi wisatawan yang berasal dari arah Yogyakarta.

Gerbang Kalpataru di Blondo Mungkid. Gerbang Blondo ini merupakan pintu masuk wisatawan yang berasal dari arah Semarang.

Gerbang Gajah dibangun di Kembanglimus Borobudur. Gerbang ini merupakan pintu masuk wisatawan dari arah Kabupaten Purworejo.

Pembangunan tiga gerbang selain Gerbang Samudra Raksa tersebut akan dimulai tahun ini dan ditargetkan selesai pada Desember 2021. Seluruh ikon-ikon itu diambil dari relief Candi Borobudur.

Pos terkait