Dwiki Korban Pembacokan di Muntilan Habis 81 Juta Tak Terklaim BPJS, Warga Galang Dana

  • Whatsapp

Magelang News – Dwiki Haryatna, Korban pembacokan oleh orang tak dikenal di Sriwedari Muntilan pada hari Sabtu (11/2/2023) menjalani operasi hingga 3 kali, yang pertama operasi lengan kanan dengan beberapa bantuan donor darah

Dilanjutkan operasi yang kedua di bagian bibir, dengan durasi operasi 12 jam , panjangnya durasi hingga korban harus di monitor di ruang ICU, jeda sehari setelah Dwiki mulai membaik operasi ketiga dilanjutkan

Bacaan Lainnya

Saat awak media Magelang News mengkonfirmasi kepada keluarga korban bahwa korban kejahatan di jalan sesuai peraturan memang tidak tercover oleh BPJS dan Asuransi lainnya, hingga (16/2/2023) sudah habis Rp 81.241.918

“Sampai saat ini habis 81juta , itu pun belum perawatan hingga bisa pulang, dari pihak RS memperkirakan bisa hingga 100an, nantinya pun jeda 6 bulan harus operasi yang ke empat untuk membentuk bibir” Ucap Edy selaku Ayah korban

Warga Ngetos Sriwedari berinisiatif menggalang dana melalui sosial media, tak hanya itu pihak desa juga mengupayakan bantuan dari baznas Kabupaten Magelang dan Dinsos juga dinkes

Pos terkait