Magelang News – Telah terjadi kecelakaan lalu lintas karambol pada hari Rabu (18/1/2023) di Jl. Mayjen Bambang Sugeng Mertoyudan (depan SPBU New Armada)
Diketahui kecelakaan tersebut melibatkan 3 kendaraan, menurut informasi yang di dapat, Bus Pariwisata yang dikemudikan Ari S warga Jepara berjalan dari arah utara (Semarang) ke selatan melewati Jl. Mayjen Bambang Sugeng
Sesampai di depan SPBU New Armada, tiba – tiba kendaraan di depannya rem mendadak , karena kaget, kemudian reflek menginjak rem namun tidak berhenti dikarenakan posisi bus sudah dekat dengan kendaraan di depannya dan menabrak bagian belakang dump truk.
Tak lama kemudian datang Ambulance Damkar Kabupaten Magelang bersama Basarnas USS Borobudur untuk melakukan pertolongan, ± 45 menit korban dapat di evakuasi dari dalam cabin
Kemudian dilakukan mobilisasi korban menuju RS Merah Putih untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut dan dibantu oleh Unit Lalu Lintas Polresta Magelang, Polsek Mertoyudan, PMI Kota Magelang, Unit Laka Lantas Polresta Magelang.