Magelang News – Viral di Media sosial X sebuah video peredaran uang mutilasi Rp 100.000 yang mirip dengan pecahan asli. Uang mutilasi adalah istilah untuk sobekan uang asli yang disambung dengan uang palsu yang mirip dengan aslinya.
Adapun yang paling tampak adalah nomer seri yang berbeda dan juga ada sambungan ditengah uang.
Dilansir dari kompas.com Kepala Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia (BI) Marlison Hakim mengatakan, uang mutilasi termasuk perusakan uang Rupiah secara sengaja dan tidak dapat di tukarkan.
Dalam video yang beredar berdurasi 53 detik itu tampak uang 400 ribu yang di perlihatkan dengan suara perempuan yang diduga teller bank menjelaskan bahwa uang mutilasi tidak dapat diterima di bank.
“Jadi uang mutilasi itu setengah asli, setengah palsu dan tidak diterima di bank ini gaes..!” Ucapnya.